Kamis, 20 November 2014

Lokasi Foto prewedding pantai hiden Beach

Bali mempunyai banyak sekali pantai baik itu pantai pasir putih ataupun yang lainya. Akan tetapi pantai yang paling banyak di minati adalah pantai pasir putih  salah satunya pantai tegal wangi.  Banyak orang lokal yang tidak tau tempat pantai ini.

Lokasi ini baerada di jimbaran , di sebelah selatan pulau bali. bagi yang pertama kali pantai ini mungkin akan sedikit kesulitan , tapi jangan khawatir di postingan ini saya akan jelaskan ke anda rute menuju lokasi foto prewedding di bali pantai tegal wangi


Perjalanan menuju pantai ini kurang lebih 40 menit dari Bandara ngurah rai bali dan sekitar 60 menit dari  denpasar bali . lokasi pantai ini dekat dengan bekas hotel Ritz Carlton kearah pura tegalwangi  ikuti saja papan petunjuk jalan. Tepat di depan pura tegalwangi kita dapat melihat pantai di atas bukit. Untuk menuju pantai kita harus turun melewati jalan setapak yang agak curam dengan berjalan kaki kurang lebih 20 meter.  Pantainya tidak luas hanya mungkin panjangnya sekitar ±100 meteran.Kelebihan “Hidden Beach” di bandingkan dengan pantai lain di Bali adalah, tidak banyak orang yang tahu lokasi pantai ini. Menjadikan pantai ini, sepi dari pengunjung. Tentunya akan mempermudah anda, untuk melakukan pemotretan disini.

pemandangan sunset di pantai ini sangat menakjubkan, berwarna orange ke merah-merahan. Anda pasti menginginkan photo dengan sunset sebagai background. Selain itu, hempasan ombak kecil dapat dipergunakan sebagai penambah kesan romatis dari photo pra wedding anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar